Apabila anda mempunyai kamar tidur yang relatif luas, menghadirkan sitting corner adalah ide yang baik untuk anda. Anda dapat duduk ‘leyeh-leyeh’ di single sofa yang empuk, atau bersantai sambil membaca buku atau menonton tv di sitting corner, tanpa takut terganggu.
Berikut ini tips menciptakan ‘sitting corner’ di kamar tidur anda.
- Tentukan sudut yang akan digunakan sebagai ruang duduk dikamar anda, hindari sudut yang menggangu akses sirkulasi dari dan ke dalam kamar.
- Pilih sudut yang mempunyai view keluar (dekat dengan jendela), agar lebih leluasa duduk sambil melihat pemandangan keluar.
- Pilih single sofa atau lounger yang empuk, serta mempunyai desain dan material sesuai dengan tema ruangan. Ada banyak pilihan mulai dari yang bergaris simple sampe yang berukiran gaya classic.
- Lengkapi sofa dengan bantal-bantal kecil dengan warna upholster yang senada dengan sofa atau pilih warna ‘mencolok’ apabila ingin menjadikannya aksen ruangan.
- Tambahkan meja kecil bulat disamping sofa, untuk meletakkan vas bunga table lamp dan cangkir kopi anda.
- Untuk anda yang senang membaca tambahkan standing lamp atau table lamp untuk penerangan downlight.
- Agar kesannya lebih meruang dan tegas, tambahkan lukisan disudut belakang sofa. Pilih lukisan yang mempunyai gradasi warna yang senada.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar